Ingin Terlihat Keren? Simak Nih Potongan Rambut Keren untuk Pelajar SMA
Sebagai anak muda saat ini khususnya anak laki-laki, potongan rambut keren untuk pelajar SMA menjadi hal yang cukup sensitif. Banyak dari anak laki-laki menginginkan gaya rambut yang keren dans edang trend saat ini. Terlebih lagi bagi anak SMA yang sedang menginjak masa remaja.
Tentu bagi anak SMA sendiri gaya potongan rambut menjadi hal yang cukup diperhatikan, sebab dengan potongan rambut yang bagus dan trend akan membuat mereka terlihat keren. Lalu potongan rambut seperti apa saja yang keren untuk anak SMA? Berikut ini rekomendasi potongan rambut keren anak SMA dijamin nggak bakal kena razia BP deh.
Daftar Isi :
High Fade With Clean Lines
Salah satu model potongan rambut pria yang sangat cocok untuk anak SMA yaitu high fade with clean lines. Dengan memiliki gaya rambut model satu ini dijamin deh Anda nggak akan jadi incaran guru BP. Tapi jangan salah, walaupun mungkin standar anak sekolah, tapi potongan rambut ini tetap terlihat keren loh.
Model potongan ini akan membentuk rambut yang menyerupai mangkok, dimana rambutmu dipotong agak botak. Namun bagian atas akan disisakan dan dibiarkan agak panjang dengan garis batas atas dan bawah yang cukup jelas. Walaupun mungkin terlihat aneh tapi dijamin deh potongan model ini sangat keren buat anak SMA.
Cepak dan rapi
Model potongan rambut rapi keren satu ini terbilang cukup simple. Bahkan banyak sekali anak SMA atau orang dewasa yang memilih model satu ini. Walaupun mungkin terlihat sangat sederhana, tapi dijamin deh model rambut satuini bikin Anda terlihat segar bugar.
Model potongan rambut cepak bisa jadi alternative Anda yang pengen aman dari razia guru BP loh. Buat Anda yang ingin memutuskan akan memiliki model rambut pria seperti ini, selamat Anda akan terlihat keren nantinya.
Cepak Puffy
Cepak puffy merupakan salah satu model rambut yang terbilang cukup jadul. Model potongan rambut satu ini lebih trend pada masa 80an yaitu ketika kakek nenekmu masih muda dulu. Tapi jangan salah, walaupun model rambutnya terbilang cukup jadi nggak ada salahnya dong Anda mencoba model rambut yang satu ini.
Model rambut pria 2020 ini juga sangat simple loh, terlebih lagi ketika Anda hendak merapikan rambutmu. Anda hanya cukup menyisirnya kebelakang atau menambahkan minyak rambut dan Anda akan mendapatkan tatanan rambut yang sangat keren.
Side Swept Layer
Nah, model rambut yang satu ini juga cukup keren jikaAnda penyuka rambut yang model simple dan nggak pengen ribet. Bahkan rambut dengan tatanan side swept layer ini menjadi andalan bagi tiap anak SMA loh. Buat yang pengen tampil kece di depan doi, Anda bisa mencoba model rambut yang satu ini.
Model rambut pendek pria satu ini akan terlihat sangat modis, dengan tampilan rambut yang tidak terlalu panjang dan juga tidak terlalu pendek membuat Anda terlihat lebih segar. Bagian rambut panjang kemudian dipotong dengan model berlayer yang tertata rapi. Dijamin deh Anda bakal tetap aman dan nggak kena razia dari guru BP di sekolahmu.
Toddler Style
Mungkin Anda akan berpikir bahwa model rambut toddler style menjadi model potongan rambut yang sangat dewasa. Tapi jangan salah, bahkan anak SMA akan sangat keren loh jika memiliki model potongan rambut seperti yang satu ini.
Model rambut ini akan menghabisi bagian bawah rambut dengan memotongnya agar terlihat tipis, kemudian setelahnya pada bagian atas rambut akan dibuat agak panjang dan dirapikan kesamping atas. Model satu ini akan membuat Anda terlihat sangat keren dan juga cool loh.
Tapi perlu diingat, buat Anda yang masih anak SMA, model potongan rambut ini nggak bisa sembarangan loh. Anda harus tetap memotong rambut secara pendek dan mengikuti aturan di sekolahmu. Dengan begitu, maka rambut kerenmu akan terselamatkan dari razia guru BP.
Botak
Model potongan rambut satu ini bisa menjadi alternative terakhir ketika Anda sudah bingung hendak memotong rambut model seperti apa tapi waktu masuk sekolah sudah semakin dekat. Namun, hal yang terpenting buatlah model botak dengan mengikuti bentuk kepala Anda ya.
Model potongan ini akan memangkas habis rambut Anda dan menyisakan hanya beberapa millimeter saja panjangnya. Namun jangan salah, walaupun botak tapi Anda juga bisa tetap terlihat keren loh. Bahkan Anda bisa seperti petugas militer ketika memiliki model rambut yang seperti ini.
Nah, itu dia beberapa referensi model potongan rambut yang keren buatAnda anak SMA. Anda bisa datang ke Giovani barbershop untuk mendapatkan model potongan rambut yang keren cocok untuk anak SMA kaya Anda.
Jadi, model potongan rambut keren untuk anak SMA yang mana yang membuat Anda tertarik? Model yang mana yang Anda senangi untuk ketemu doi namun aman dari razia guru BP di sekolahmu?