IUP Psikologi UNAIR, Akreditasi dan Cara Pendaftaran
Salah satu prodi favorit di Universitas Negeri Airlangga adalah IUP Psikologi UNAIR. Program studi ini memfasilitasi mahasiswanya dengan kelas internasional.
Universitas Airlangga merupakan institusi pendidikan tinggi yang terletak di Surabaya, Jawa Timur. UNAIR termasuk kedalam peringkat 10 besar. Universitas Airlangga telah terakreditasi A berdasarkan No. SK 362/SK/BAN-PT/Akred/PT/XII/ 2018.
Menjadi PTN favorit membuat banyak calon mahasiswa yang menginginkan berkuliah disana. Sama halnya dengan akreditasi kampus, akreditasi Prodi Sarjana Psikologi UNAIR juga mendapatkan Akreditasi A berdasarkan SK BAN-PT No. 1386/SK/BAN-PT/Akred/S/VII/2016.
Psikologi UNAIR juga membuka prodi IUP atau International Undergraduate Program. Program ini merupakan kelas internasional yang terbuka bagi mahasiswa Indonesia maupun mahasiswa internasional.
Tidak hanya Psikologi, Prodi dari fakultas lainnya juga memiliki kelas IUP, seperti Prodi Kedokteran; Kedokteran Gigi; Kedokteran Hewan; Studi Hukum; Pendidikan Apoteker; Akuntansi; Studi Manajemen; Studi Ekonomi Islam.
Masing-masing program studi memiliki kapasitas murid yang berbeda. Untuk daya tamping Program Studi Kedokteran sebanyak 50 orang. Kedokteran Gigi sebanyak 30 orang dan Hukum sebanyak 25 orang.
Sedangkan program studi Akuntansi, Studi Manajemen, dan Ekonomi Islam masing-masing menampung 20 orang. Program Studi Kedokteran Hewan dan Farmasi memiliki kapasitas masing-masing 10 orang.
Sementara IUP Psikologi UNAIR memiliki kuota sebanyak 15 kursi. Kapasitas yang tidak banyak ini tentu menjadi daya saing tersendiri bagi peminatnya, untuk itu mengikuti bimbingan belajar IUP akan membantu Anda dalam menghadapi seleksi masuk.
Daftar Isi :
Akreditasi IUP Psikologi UNAIR
Akreditasi menjadi hal yang penting bagi perguruan tinggi maupun program studi, akreditasi ini diperlukan untuk memudahkan mencari pekerjaan atau melanjutkan studi lebih lanjut.
Program Studi sarjana Psikologi UNAIR memiliki akreditasi A. Akreditasi yang bagus ini membuat prodi Psikologi banyak diminati oleh calon mahasiswa. Dengan banyaknya peminat maka saingan untuk masuk ke Psikologi juga semakin banyak.
Untuk itu Anda harus mempersiapkan segala sesuatunya dengan baik, termasuk mengikuti berbagai kelas bimbingan belajar. Terutama bimbingan belajar IUP.
Untuk mengikuti kelas internasional, persiapan yang dibutuhkan juga banyak. Tidak hanya itu, untuk masuk ke IUP Psikologi UNAIR ada berbagai rangkaian tes yang harus Anda ikuti.
Prodi kelas internasional ini telah terakreditasi internasional dan diakui oleh dua lembaga akreditasi internasional. Dengan akreditasi ini akan memudahkan Anda dalam mendapatkan pekerjaan yang diinginkan.
Syarat dan Cara Pendaftaran IUP Psikologi UNAIR
Untuk masuk di IUP Psikologi UNAIR ada beberapa persyaratan yang harus diperhatikan, berikut ini adalah persyaratan bagi pendaftar lulusan dalam negeri.
- Lulusan SMA/MA/SMK/sederajat tahun 2019 dan 2020 serta menyertakan ijazah
- Memiliki minimal skor bahasa Inggris TOEFL ITP 500, TOEFL IBT 60, TOEFL CBT 173, IELTS 5,5 atau ELPT UNAIR 500.
- Tidak memiliki masalah kesehatan yang dapat mengganggu studi
Persyaratan bagi pendaftar Warga Negara Indonesia lulusan luar Negeri.
- Memiliki minimal skor bahasa Inggris TOEFL ITP 500, TOEFL IBT 60, TOEFL CBT 173, IELTS 5,5 atau ELPT UNAIR 500
- Tidak memiliki masalah kesehatan yang dapat mengganggu studi.
Perhatikan persyaratan yang diajukan oleh IUP UNAIR, selain itu juga tetap perhatikan persyaratan dari masing-masing program studi. Berikut prosedur pendaftaran IUP Universitas Negeri Airlangga.
- Pastikan telah memiliki softcopy dari dokumen yang diperlukan
- Membuat akun di situs resmi pendaftaran UNAIR.
- Setelah mendapatkan password kemudian masuk ke laman.
- Pilih program studi
- Isi formulir pendaftaran
- Unggah dokumen yang dibutuhkan
- Cek kembali semua dokumen yang telah diunggah
- Unggah surat motivasi, kesediaan membayar, serta surat pernyataan.
- Tunggu verifikasi dari UNAIR terkait kode pembayaran biaya pendaftaran
- Lakukan pembayaran dan login kembali, kemudian masukkan pin voucher untuk mencetak kartu tes.
Setelah memiliki kartu tes, Anda cukup menunggu jadwal tes. Persiapkan diri Anda dengan mengikuti berbagai kelas bimbel untuk bisa lolos seleksi IUP Psikologi UNAIR.